Belajar buat table dengan kode html sederhana
Sesuai dengan judul thread gan, kali ini mimin akan membahas cara membuat table dengan kode html sederhana Yuk Belajar HTML. Fungsi dari table sendiri untuk membuat kolom list agan menjadi rapi, contoh agan ingin membuat daftar pelanggan, roster pelajaran, daftar keinginan serta jadwal belajar agar rapi list tersebut dapat kita buat kedalam bentuk table. Nah untuk kali ini mimin akan membahas cara membuat table dengan kode html sederhana.
sudah taukan awal dari membuat kode html? Untuk membuat program agar terbaca dalam bentuk html kita perlu memasukkan kode berikut diawal sebagai penanda kode program dibuat dalam bentuk html <html> dan ditutup dengan ujung </html> yang kemudian kita tambahkan fungsi <header> dan ditutup dengan </header> sebagai kepala kodenya yang dapat disisipi dengan <tittle> dan ditutup dengan </title> Untuk memasukkan judulnya.
Nah untuk membuat tablenya sendiri kita dapat menggunakan rumus fungsi berikut :
- <table> dan ditutup dengan </table> untuk menandai kode tersebut agar dibaca dalam bentuk table
- Nah untuk membuat garis pada tablenya kita dapat menambahkan kode <table border="1"> dan ditutup dengan </table> dengan 1 sebagai penanda ketebalan garis pada tablenya.
- Kemudian kita dapat menggunakan fungsi <td> dan ditutup dengan </td> Sebagai pemisah antara table satu dengan yang lain.
- Jangan lupakan fungsi <tr> dan ditutup dengan </tr> Untuk membuat paragraf baru pada table yang kita buat.
Silahkan dipelajari lagi dengan seksama ya kodenya agar bisa lancar dalam pengguna'annya..
Terimakasih karena telah membaca thread kali ini jangan lupa like fanspage kami untuk mendukung perkembangan blog ini. silahkan komen dan tanya admin jika masih kurang mengerti.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar